Smartphone Masa Depan Balik Lagi ke Baterai yang Bisa Dilepas
.jpg)
Uzone.id - Smartphone di masa depan sepertinya akan kembali menggunakan baterai yang bisa dilepas atau removable battery, balik lagi ke masa lalu Hal ini akan terwujud setelah Uni Eropa mengesahkan aturan yang baru untuk industri elektronik.
Dilansir melalui Trusted Review, naskah aturan tersebut sedang digodok. Uni Eropa ingin agar para produsen smartphone mendesain perangkatnya dengan kemampuan baterai yang bisa dilepas atau diganti-ganti.
Kabarnya, aturan ini diberlakukan sebagai langkah besar Uni Eropa untuk membuat pasar smartphone lebih sustainable. Uni Eropa ingin sekali mendorong para produsen smartphone mempermudah pengguna mengganti sendiri baterai smartphone mereka yang telah rusak.
Laman Het Financieele Dagblad mengatakan jika aturan tersebut sedang dalam tahap akhir revisi. Di sana juga akan tersedia aturan agar produsen smartphone melakukan upaya daur ulang, penggunaan kembali materi yang ada, dan produksi yang lebih sustainable.
Rancangan aturan ini akan diajukan oleh EVP European Green Deal, Frans Timmermans pada pertengahan Maret nanti. idenya adalah untuk mendorong pengguna mengganti ponsel mereka sendiri ketimbang harus membeli perangkat baru, saat ponsel lama telah rusak.
Baca juga: Alibaba Kembangkan Kecerdasan Buatan untuk Identifikasi Virus Corona
"Dengan membeli baterai baru, konsumen akan menghemat ongkos perbaikan dan ongkos jalan ke service center. Intinya, pengguna diminta untuk bisa memperbaiki ponselnya sendiri. Dengan demikian juga aka mendukung meningkatnya limbah elektronik, mempromosikan daur ulang dan pasar smartphone yang lebih sustain," ujar Timmermans.
Namun kabarnya, banyak vendor smartphone yang tidak setuju dengan hal ini. Removable battery berarti desain dan ukuran smartphone tidak bisa dibuat setipis mungkin. Selain itu, kabarnya, smartphone tidak bisa dibuat waterproof jika menggunakan baterai yang bisa dilepas.