Siapin THR Kalian, Ini Prediksi Harga Xiaomi 15 di Indonesia

Uzone.id - Xiaomi 15 dan 15 Ultra resmi dijual secara global. Model reguler sudah dipastikan masuk ke Indonesia pada 13 Maret mendatang, meski belum ada konfirmasi apapun dari Xiaomi Indonesia terkait varian Ultra.
Dari pantauan tim Uzone.id, Xiaomi 15 Ultra sudah lolos TKDN Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dengan nilai 37,54 persen. Meski demikian, smartphone ini belum muncul juga dalam situs e-Sertifikasi Postel Ditjen SDPPI Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).
Bila syarat pemerintah berhasil dikantongi, maka tinggal menunggu waktu saja Xiaomi 15 dan 15 Ultra meluncur bersamaan di pasar dalam negeri. Tapi yang jadi pertanyaan, kalaupun keduanya melenggang resmi nanti, berapa harga Xiaomi 15 dan 15 Ultra di Indonesia?
Kami pun mencoba memprediksinya, berdasarkan harga keduanya di Malaysia. Sekadar informasi, sesaat setelah peluncurannya secara global, Xiaomi Malaysia juga turut mengumumkan harga Xiaomi 15 dan 15 Ultra di sana.
Berdasarkan situs resminya, Xiaomi 15 dan 15 Ultra hadir dalam dua varian. Berikut harga lengkapnya yang dikonversi dengan kurs saat ini.
Xiaomi 15 12/256 GB = RM3.499 atau Rp12,9 jutaan
Xiaomi 15 12/512 GB = RM3.699 atau Rp13,6 jutaan
Xiaomi 15 Ultra 16/512 GB = RM5.199 atau Rp19,1 jutaan
Xiaomi 15 Ultra 16 GB/1 TB = RM5.699 atau Rp21 jutaan
Sekarang, mari merujuk harga Xiaomi 14 di Malaysia pada Maret tahun lalu. Kebetulan, harga untuk versi 12/256 GB masih sama dan untuk model 12/512 GB lebih mahal RM100 dari versi sekarang.
Dihitung dengan kurs saat itu (7 Maret 2024), harga Xiaomi 14 12/256 GB sekitar Rp11,6 jutaan (kurs berdasarkan Microsoft Bing). Sementara di Indonesia, Xiaomi 14 yang meluncur pada 26 Maret 2024 dibanderol Rp11,9 jutaan, alias tak berbeda jauh.
Dengan asumsi tersebut, mungkin saja harga Xiaomi 15 di Indonesia bakalan mirip-mirip dengan Malaysia. Pun demikian dengan Xiaomi 15 Ultra, jika ponsel super flagship ini turut dijual juga di Indonesia.
Xiaomi 15 sendiri dipastikan akan meluncur di Indonesia bersamaan dengan tablet Xiaomi Pad 7 Series, TWS Xiaomi Buds 5 Pro, dan smartwatch Xiaomi Watch S4.