Gadget

Push Rank Bebas Lag Pakai Samsung Galaxy A36 5G

Susetyo Prihadi
<em>Push Rank</em> Bebas Lag Pakai Samsung Galaxy A36 5G

Uzone.id - Kalau kalian termasuk yang sering kesel karena ponsel mulai nge-lag di tengah war, atau tiba-tiba panas pas lagi seru-serunya main Genshin Impact, mungkin sudah waktunya ganti perangkat. Menariknya, saat ini kalian gak perlu keluar duit belasan juta buat dapet performa gaming yang stabil dan visual yang memanjakan mata. 

Samsung Galaxy A36 5G datang sebagai solusi buat para gamer yang butuh perangkat mumpuni, tapi tetap masuk akal di dompet. Dengan harga sekitar Rp5 jutaan, smartphone ini bukan cuma siap buat daily task, tapi juga bisa diajak push rank, mabar, sampai grind misi berat, tanpa drama.

Ketika ngobrol soal smartphone kelas menengah, biasanya ekspektasi kita udah kebentuk: performa cukup lah, layar oke lah, asal kamera nggak buram dan baterai tahan. Tapi Samsung Galaxy A36 5G kayaknya mau dobrak anggapan itu semua.



Dari luar, tampilannya memang kalem. Tipis, elegan, dan desainnya tetap punya DNA Galaxy yang khas. Tapi yang bikin menarik justru ada di balik layar. Performa, visual, dan fitur-fitur tersembunyi yang biasanya baru kita temuin di ponsel kelas flagship.

Pertama paling kerasa, tentu performanya. Galaxy A36 5G ditenagai oleh chipset Snapdragon 6 Gen 3, chip baru yang dibangun dengan proses fabrikasi 4nm. Selain lebih efisien, performanya juga lebih stabil saat dipakai seharian. Chip ini dipasangkan dengan GPU Adreno 710, dan di sinilah letak kekuatannya buat kalian yang doyan main game.

GPU Adreno 710 ini bukan GPU kaleng-kaleng. Secara teknis, dia punya clock speed sekitar 950 MHz, mendukung berbagai teknologi grafis seperti OpenGL ES 3.2 dan Vulkan 1.3, serta mampu menampilkan grafis resolusi tinggi dengan smooth di refresh rate 120Hz. 

Game berat seperti Genshin Impact bisa dijalankan di setting medium ke atas dengan frame rate stabil 45–60 fps. Untuk PUBG Mobile, kalian bisa main di setting HDR dan dapat gameplay yang stabil dan minim lag.



Efek partikel, lighting, sampai animasi karakter yang detail bisa dirender dengan baik. Bahkan game dengan engine baru yang lebih berat seperti Honkai: Star Rail atau Tower of Fantasy masih bisa dinikmati tanpa bikin ponsel panas kayak setrika. 

Dukungan Vulkan juga bikin hape ini future-proof, karena banyak game Android ke depan bakal pakai engine grafis ini. Jadi kalau kalian tipe yang sering ganti skin, grind misi harian, atau war di jam-jam sibuk, Galaxy A36 5G punya fondasi grafis yang kuat untuk itu semua.

Selain itu, Samsung menjejali fitur Game Booster AI. Ini fitur yang kerja di balik layar untuk belajar pola penggunaan kalian dan otomatis atur alokasi performa. Jadi kalau kalian tiap malam nge-rank Mobile Legends selama 2 jam, sistem akan kasih optimasi terbaik supaya gak lag, sambil blokir notifikasi gangguan kayak chat grup keluarga yang sering tiba-tiba nyala pas war.

Bicara soal suhu, Galaxy A36 5G udah dilengkapi sistem pendingin vapor chamber yang ukurannya 15% lebih besar dari generasi sebelumnya. Ini penting banget, karena makin panas ponsel, makin besar potensi throttling alias penurunan performa. Nah, dengan sistem pendingin ini, ponsel tetap adem meski kalian main dalam waktu lama. Jadi bukan cuma grafik yang mulus, tapi stabilitas juga terjaga.



Layar juga gak kalah bikin pengalaman gaming tambah asik. Panel Super AMOLED 6,7 inci-nya punya refresh rate 120Hz, yang artinya semua transisi gerakan—baik di game maupun saat scrolling sosmed, kerasa smooth. Tingkat kecerahan layarnya juga tinggi, sampai 1.200 nits, jadi kalau kalian lagi main di outdoor atau ruang terang, layar tetap kelihatan jelas tanpa harus nunduk cari bayangan.

Hal yang sering dilupain tapi krusial buat game online adalah koneksi. Galaxy A36 5G, sesuai namanya, udah dukung jaringan 5G. Jadi buat kalian yang tinggal di kota besar kayak Jakarta, Bandung, atau Surabaya, kecepatan dan latensinya lebih rendah. Ini penting banget pas kalian lagi head-to-head di game online, karena delay 1 detik aja bisa bikin kalah war. Buat upload konten gaming ke media sosial juga lebih ngebut—baik itu hasil screen record atau livestream dari layar.


Urusan baterai? Gak usah khawatir. Galaxy A36 5G punya baterai 5.000 mAh yang cukup gede buat main seharian. Dan kalau kalian kehabisan di tengah jalan, teknologi Fast Charging 45W bisa ngeisi sekitar 70% dalam 30 menit aja. Jadi cukup istirahat sebentar, colok sebentar, dan kalian bisa lanjut grind rank atau mabar sama temen-temen.

Dengan harga sekitar Rp5,1 jutaan, Galaxy A36 5G jelas bukan sekadar hape mid-range biasa. Ponsel ini datang dengan kombinasi performa kuat, fitur gaming yang matang, layar yang tajam dan smooth, pendingin yang andal, dan konektivitas 5G yang future-proof. 

Semua itu bikin ponsel ini jadi pilihan menarik bagi para gamer yang mencari ponsel di kelas menengah dengan semua fitur yang dibutuhkan.