Lebih Dekat dengan Honor Magic V3, Seramping HP Flagship Biasa

Uzone.id - Stigma foldable phone seperti dua smartphone yang digabung menjadi satu—desainnya tebal, tak terjadi lagi. Beberapa brand kian concern dengan ukuran smartphone lipat keluarannya, tak terkecuali Honor lewat Magic V3.
Ponsel ini sebenarnya sudah meluncur secara global pada Juli tahun lalu. Berhubung Honor baru comeback ke Indonesia, Honor Magic V3 baru bisa menyapa konsumen tanah air, terutama para tech savvy pada 26 Februari mendatang.
Honor Magic V3 adalah salah satu smartphone lipat tertipis saat ini. Itulah yang kami rasakan saat mencoba langsung foldable phone mewah ini. Ketebalan bodinya ketika dilipat hanya 9,2 mm, atau cuma beda 0,9 mm saja dengan iPhone 15 Pro Max.
Lihat saja perbedaan ketebalannya pada foto di bawah, tipis banget kan? Makin terlihat sangat tipis lagi kalau ponsel ini dibuka. Bayangin, cuma 4,35 mm saja atau 3,95 lebih tipis dari iPhone 15 Pro Max.
.jpg)
.jpg)
Dibandingkan dengan smartphone lipat lain, ponsel ini cuma kalah dari Oppo Find N5 yang kini menyandang predikat paling tipis sedunia. Berikut tabel perbandingannya:
Berikut tabel perbandingan ketebalan bodi ponsel lipat berdasarkan data yang kamu berikan:
Smartphone | Ketebalan (dibuka) | Ketebalan (dilipat) | Berat |
Honor Magic V3 | 4.35 mm / 4.4 mm | 9.2 mm / 9.3 mm | 226 g |
Samsung Galaxy Z Fold6 | 5.6 mm | 12.1 mm | 239 g |
Vivo X Fold3 Pro | 5.2 mm | 11.2 mm | 236 g |
Oppo Find N5 | 4.2 mm | 8.9 mm | 229 g |
Kesan tipisnya lebih berasa saat menggenggam ponsel ini. Tepian layar yang dibuat agak melengkung, serta bingkai bodi yang dibikin membulat, membantu menciptakan kesan ‘foldable phone tipis’.
-tile.jpg)
Selain tipis, Honor Magic V3 tampil dengan desain yang berkelas dan mahal. Bodi belakangnya menggunakan serat fiber khusus yang menyerupai kulit mewah. Bodinya dibalut beberapa opsi warna, unit Honor Magic V3 yang kami gunakan dibalut warna merah marun yang mewah.
Apalagi, tepian bodi dan kameranya diberikan kelir keemasan. Bagian engselnya pun tak ketinggalan, malah diberikan corak spesial.
.jpg)
“Ngapain mewah-mewah, nanti juga dipasang casing”
Beberapa dari kalian mungkin mengatakan hal tersebut. Benar, dan untungnya, casing bawaan Honor Magic V3 juga dibuat mewah. Lebih tebal memang, tapi warnanya dibuat sama dengan bodi ponsel, plus terdapat kickstand di bagian kamera.
.jpg)
Bicara soal daya tahan, Honor Magic V3 dibuat menggunakan material aluminium dengan engsel ‘Super Steel’ yang diklaim kuat dengan siklus buka-tutup sampai 500 ribu kali. Hitung-hitungannya, kalau sehari saja kalian buka-tutup ponsel ini 100 kali, itu berarti engselnya bisa bertahan lebih dari 13 tahun.
Ponsel ini juga sudah mengantongi sertifikat IPX8 yang berarti tahan direndam air sedalam 1,5 meter maksimal selama 30 menit.
.jpg)
Sekarang ke bagian layar. Honor Magic V3 punya dua layar LTPO OLED dengan ukuran 6,43 inci beresolusi 1.060 x 2.376 piksel di luar dan 7,92 inci beresolusi 2.156 x 2.344 piksel di bagian dalam. Keduanya sama-sama mendukung refresh rate 120Hz.
Diperkuat oleh engsel yang katanya paling tipis dengan ketebalan 2,84 mm, membuat jejak lipatan di tengah-tengah layar nyaris tak kelihatan. Tetap berasa kalau diusap, namun terbilang tetap landai.
.jpg)
Nyaman kok nikmatin berbagai konten di smartphone ini, dalam hal ini pada layar bagian luar alias cover screen. Sebab, lantaran bentuk layar dalam yang persegi, konten seperti YouTube tak ditampilkan maksimal saat nonton di layar bagian dalam.
Ini masih jadi kekurangan dari foldable phone. Kami rasa, layar bagian dalam dari sebuah smartphone lipat lebih cocok untuk produktivitas, seperti membuka excel dengan data-data presentasi di sisi lain misalnya.
.jpg)
Begitu juga untuk nge-game. Kalian bisa aktifkan fullscreen, tapi tampilan game akan terpotong. FC Mobile misalnya, karakter tampak lebih dekat, dengan beberapa kontrol yang sulit diakses karena telah di-crop.
Yang cukup disayangkan lagi, layar ponsel ini tak mendukung in-display fingerprint. Sensor sidik jari tersemat pada tombol Power di samping.
Ditenagai Snapdragon 8 Gen 3, sudah Android 15
.jpg)
Kala itu, Honor Magic V3 boleh jadi salah satu smartphone lipat yang kencang. Tapi tidak untuk sekarang, dimana eranya Snapdragon 8 Elite dan MediaTek Dimensity 9400.
Ponsel ini ditenagai Snapdragon 8 Gen 3 yang dipasangkan dengan RAM 12 GB yang bisa ditambah secara virtual sampai 12 GB, memori penyimpanan 512 GB, serta baterai berjenis silicon-carbon sebesar 5.150 mAh.
.jpg)
Baterainya sudah mendukung fast charging 66W dengan wireless charging 50W. Aman, adaptor charger dan kabel USB-C sudah tersedia dalam paket pembelian.
Kabar baik, Honor Magic V3 sudah berjalan di Android 15. Ingat, honor sekarang berpisah dengan Huawei, membuat brand ini bisa menggunakan OS Android dengan basis Google Mobile Service (GMS).
Itu artinya, ponsel ini memiliki berbagai layanan Google di dalamnya. Gmail, YouTube, dan kebebasan akses untuk install aplikasi serta game apapun di Play Store.
.jpg)
Yang unik, experience dari OS-nya masih seperti EMUI khas Huawei yang dulu basisnya masih Android. Honor menamainya MagicOS 9, namun sukses bikin kami kangen dengan nikmatnya EMUI berbasis Google kala itu.
Ditambah, ada beragam fitur berbasis AI di sini yang dikumpulkan pada pengaturan bernama ‘Honor AI’.
.jpg)
Ada AI Suggestions, AI Translate seperti Interpreter, Magic Text untuk ekstrak nomor maupun teks penting dalam sebuah gambar, Magic Portal yang memungkinkan kalian berbagi gambar langsung ke aplikasi pihak ketiga atau memindahkan teks tanpa copy-paste ke aplikasi Notes, lalu ada Smart Sensing hingga Air Gestures. Oiya, ada juga Circle to Search.
Kamera powerful
.jpg)
Honor Magic V3 punya tiga kamera di belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX906. Ini adalah sensor 1/1.56” yang didukung OIS, serta dilengkapi lensa dengan bukaan f/1.6 dan focal length setara 23mm.
Kemudian ada kamera ultrawide 40 MP yang didukung autofocus. Kemudian kamera periscope telephoto 50 MP yang didukung OIS dengan focal length setara 90mm. Di masing-masing layarnya, terdapat kamera selfie 20 MP yang sayangnya berjenis fixed focus.
.jpg)
Santai, kalau kalian merasa kamera selfie-nya biasa-biasa saja, kalian bisa banget ambil swafoto menggunakan kamera belakang. Aktifkan saja viewfinder-nya di cover screen, tinggal atur angle sesuai keinginan.
Honor Magic V3 bakalan jadi salah satu produk yang akan diluncurkan Honor di Indonesia pada 26 Februari mendatang. Belum ada informasi soal harganya, siapa tau lebih murah dari harga peluncurannya yang saat itu dibanderol mulai EUR1.999 atau Rp33,3 jutaan.