Automotive

Kini Pengguna Transjakarta Bisa Turun di Halte Senen Toyota Rangga

Brian Priambudi
Kini Pengguna Transjakarta Bisa Turun di Halte Senen Toyota Rangga

Uzone.id - Kolaborasi unik antara PT Toyota Astra Motor (TAM) dengan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melahirkan nama halte baru. Kini pengguna Transjakarta bisa turun di Halte Senen Toyota Rangga berkat kolaborasi tersebut.

Ya benar, Toyota dan Transjakarta menjalani proyek penamaan halte (naming rights) Halte Pasar Senen menjadi Halte Senen Toyota Rangga. Toyota meyakini, dengan membeli naming rights halte Transjakarta menjadi langkah strategis untuk memperkenalkan kendaraan niaga terbaru mereka yakni Hilux Rangga.

Toyota sendiri memilih Halte Pasar Senen karena peran pentingnya sebagai salah satu pusat aktivitas perekonomian masyarakat Jakarta. Pasar Senen yang telah hadir sejak 1733, menjadi lokasi di mana banyaknya pelaku usaha di Ibukota.

Jap Ernando Demily selaku Marketing Director PT TAM menyebutkan peluncuran Halte Senen Toyota Rangga menjadi langkah awal Toyota untuk berpartisipasi dalam integrasi mobilitas publik dan individual.



"Project ini merupakan terobosan langkah strategis kami dalam menciptakan semangat inovasi dan mobilitas kepada masyarakat. Melalui inisiatif ini, Toyota ingin hadir lebih dekat di titik-titik mobilitas masyarakat dan menjadi bagian dari perjalanan usaha mereka sehari-hari," ujar Jap dalam keterangan tertulis.

Toyota Hilux Rangga sendiri merupakan produk niaga terbaru dari merek Jepang tersebut yang meneruskan kesuksesan Kijang Pick-up dari tahun 1977. Tak heran wajah dari mobil ini memiliki gaya retro yang mengingatkan kita dengan ketangguhan Kijang pada masa jayanya.





Perlu diketahui, Toyota Hilux Rangga akhirnya meluncur secara resmi pada Oktober 2024 lalu. Mobil niaga ini pertama kali dikenalkan kepada konsumen Indonesia pada ajang GIIAS 2023 silam.

Saat ini Toyota menawarkan dua pilihan mesin untuk Hilux Rangga yakni bensin dan diesel. Toyota Hilux Rangga dipasarkan dengan harga mulai Rp 188 jutaan buat varian mesin bensin dan mulai Rp 244 jutaan untuk varian mesin diesel.



Mesin diesel dari Toyota Hilux Rangga memiliki kapasitas 2.400 cc, 2GD, yang bisa hasilkan tenaga 149 PS dan torsi 343 Nm. Sementara mesin bensinnya berkapasitas 2.000 cc, 1TR, yang bisa menghasilkan tenaga 139 PS dan torsi 183 Nm.

Adapun pilihan transmisi mobil ini yakni A/T 6 speed buat varian diesel dan M/T 5 speed buat varian mesin bensin dan diesel. Toyota Hilux Rangga punya kapasitas tangki bahan bakar hingga 55 liter.