Bentuk Unik Infinix Zero Mini Tri-fold yang Bisa Jadi Dashcam

Uzone.id - Infinix adopsi konsep trifold alias ponsel layar lipat tiga yang berbeda. Tidak besar seperti tablet, Infinix justru membuat tren baru dengan memamerkan smartphone lipat tiga bergaya clamshell, Infinix Zero Mini Tri-fold namanya.
Desainnya mirip seperti ponsel lipat clamshell yang ada di pasaran, seperti Samsung Galaxy Z Flip6, Tecno Phantom V Flip2, atau Xiaomi Mix Flip. Yang membuatnya unik, ponsel ini hadir dengan dua engsel, memungkinkan layar dilipat dan dibuka secara vertikal dan disesuaikan dalam tiga ukuran.

Ukuran pertama, seperti ponsel pada umumnya. Ukurannya normal dengan layar yang agak besar, meski Infinix tidak mengungkap bentangan layar ponselnya.
Kalau dilipat, perangkat ini akan terlihat seperti ponsel yang lebih mini. Bila dilipat sekali lagi, maka ukurannya tidak lebih besar dari sebuah kartu kredit. Lalu, buat apa?
Infinix menyebut, ponsel lipat tiga ini dapat digunakan dalam sejumlah skenario. Selain digunakan sebagai smartphone biasa, Infinix Zero Mini Tri-fold bisa dijadikan kamera ringkas untuk disematkan di tas, stang sepeda, bahkan sampai dashcam untuk menangkap berbagai momen.

Infinix lagi-lagi tidak menyebutkan spesifikasi kamera ponsel konsepnya. Infinix Zero Mini Tri-fold sendiri punya sepasang kamera belakang dengan LED flash untuk membantu penerangan.
Bukan cuma itu saja. Berhubung lagi eranya AI, Infinix Zero Mini Tri-fold juga bisa dijadikan alat penerjemahan secara real-time. Lantaran bagian atas ponselnya bisa dilipat ke sisi luar, maka lawan bicara dapat melihat apa yang dibicarakan pengguna dalam bahasa mereka.

Sayangnya, Infinix belum membagikan spesifikasi tambahan atau rencana peluncuran untuk Zero Mini tri-fold. Harusnya, perangkat ini akan mejeng di MWC 2025 di Barcelona, Spanyol nanti.