Ramadan

4 Kategori Produk Paling Banyak Dicari di Online Shop Selama Ramadan

Aisyah Banowati
4 Kategori Produk Paling Banyak Dicari di Online Shop Selama Ramadan

Uzone.id – Laporan dalam Redseer Strategy Consultants mengungkapkan bahwa masyarakat Indonesia akan menghabiskan rata-rata sebesar USD300 USD atau setara Rp4,8 juta per orang selama Ramadan 2025.

Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan negara-negara dengan populasi muslim yang besar lain, seperti Timur Tengah, Afrika Utara, hingga Arab Saudi. Data ini menunjukkan tingginya daya beli masyarakat Indonesia selama bulan Ramadan 2025.





Redseer mengungkap pola kebiasaan belanja masyarakat Indonesia menjelang Ramadan dimulai dengan peningkatan belanja kebutuhan sehari-hari bahkan sebelum Ramadan berlangsung, diikuti kategori fashion, elektronik, dan dekor rumah di minggu-minggu setelahnya.

Serupa dengan temuan Redseer, Lazada—berdasarkan perilaku konsumen mereka di tahun sebelumnya—memberikan sontekan kategori produk yang paling banyak dicari selama Ramadan. Berikut daftarnya!





Kebutuhan sehari-hari

Selama bulan Ramadan, terjadi peningkatan transaksi belanja online pada kategori kebutuhan sehari-hari. Terutama pada bahan masakan instan, biskuit, snack, hingga kopi, termasuk bahan makanan yang dapat membantu mempersiapkan santapan praktis untuk sahur dan berbuka. 

Fashion

Fashion selalu jadi kategori produk yang paling banyak dicari sepanjang Ramadan. Koleksi baju muslim, dress, dan alas kaki jadi produk paling banyak dicari. Diikuti dengan baju anak-anak dan baju set satu keluarga.

Perawatan diri

Bukan cuma kebutuhan sehari-hari, kategori kecantikan dan perawatan diri juga turut mengalami peningkatan penjualan dengan lipstik yang menjadi item paling populer. Selain lipstik, masker juga jadi produk yang banyak dicari.

Kedua produk tersebut populer dicari sebab kerap digunakan untuk mendukung penampilan tetap terlihat segar dan terawat di tengah padatnya aktivitas di bulan Ramadan.

Home appliances dan gadget

Bulan Ramadan adalah waktu di mana dapur menjadi lebih sibuk dibanding bulan-bulan lainnya. Peralatan elektronik seperti blender, mixer, juicer, hingga kompor gas menjadi produk paling banyak dicari secara online selama Ramadan. 

Selain peralatan elektronik rumah dan dapur, gadget seperti smartphone, laptop, dan tablet juga menjadi produk elektronik yang melonjak dan banyak dibeli secara online selama bulan Ramadan